September 23, 2013

HIJAB TUTORIAL: SQUARE 3

Assalammualaikum :)
Kebanyakan hijabist beranggapan veil/square susah buat diaplikasiinnya dibanding scarft. Padahal kalau kita mau kreatif dikit dan mengubah sudut pandang, basic square dilemari kamu bisa jadi kece kayak dibawah ini loh. Yuk keluarin lagi dan siapkan dulu:

a. kerudung persegi (bahan paris dan warna basic tanpa motif lebih baik ^^)
b. dalaman kerudung yang menutupi leher (lebih baik hingga dada)
c. pin/jarum pentul/peniti 3 buah.

then check this below pictures step:

1.pakai dalaman dan siapkan kerudung segiempat
2. rentangkan kerudung, letakan diatas kepala sama panjang, tidak dilipat jadi segitiga/persegi panjang ya :) 


3.ambil sisi sebelah kiri, lalu bawa ke atas telinga kanan dan tumpuk dengan sisi kain sebelah kanan. Pin It!
4. bawa seluruh kain yang tersisa dibelakang pundak. ambil ujung sebelah kanan dari belakang pundak. 


5. rentangkan diatas kepala sisi depan untuk membentuk bandana (lihat gambar)
6. putar ujungnya melalui belakang kepala dan pertemukan dengan kain sisi samping bandana. lalu Pin It!


7.Pin dibagian sisi depan untuk menjaga bandana agar tidak jatuh ke depan wajah.
8. rapikan seluruhnya dan selesai. 


Drapery Bandana model gini cocok banget buat hangout bareng temen maupun pergi ke wedding party. Tidak perlu pin yang super banyak untuk bikin efek drapery kan?


tips: semakin messy efek drapery yang jatoh ke depan wajah, semakin kece lho. wassalammualaikum.


SQUARE IS A BEAUTY BASIC SHAPE
LOVE YOUR SQUARE

.top by Green Loose. Mom's vintage pink vest. 
Hijab style by me.
around Sept 2013
Dormstay, Yogyakarta
Captured by Notebook camera.
No touch up. Only cropped and layout by Photoshop.
Sorry for bad pixels ;p

No comments:

Post a Comment