Assalammualaikum :)
Ngomongin segi empat emang ga ada habisnya. Selain mudah didapat, karena sebelum era pashmina muncul, kita pastinya sudah familier sekali sama kerudung segi empat. Dari segi harga juga lebih terjangkau dibanding pashima, jadi sudah pasti kamu semua punya kerudung segi empat sebelum pada akhirnya beralih ke pashmina kan? Nah daripada cuma menumpuk dilemari dan terlupakan, coba keluarin deh dan cobain step dibawah ini ^^.
Seperti biasa siapkan dulu:
a. kerudung persegi (bermotif/gradasi lebih baik ^^)
b. dalaman kerudung yang menutupi leher (lebih baik hingga dada)
c. pin/jarum pentul/peniti 3 buah.
then check this below pictures step:
1. siapkan dalaman dan kerudung persegi
2. rentangkan kerudung, letakan diatas kepala sama panjang, tidak dilipat jadi segitiga/persegi panjang ya :)
3. bawa kain sisi kiri melalui belakang kepala hingga ke depan bertemu dengan sisi kanan
4 & 5. bawa kembali sisi kanan tersebut ke belakang seperti pada contoh gambar
6 & 7. lalu angkat kain tersebut ke atas kepala
8. angkat kedua sisi yang menjuntai didepan ke leher belakang lalu pin
9. sematkan pin di atas kepala kanan dan kiri (lihat tanda panah) agar tidak mudah lepas atau melorot saat beraktivitas
10. rapikan dan selesai!
SQUARE IS A BEAUTY BASIC SHAPE
LOVE YOUR SQUARE
.top by Body&Soul. Hijab style by me.
LOVE YOUR SQUARE
.top by Body&Soul. Hijab style by me.
around November 2012
Dormstay, Yogyakarta
Captured by Hendra Budiawan with Canon 1100D
Touch up with Photoshop
cantik, mirip mirip hana tajima :)))
ReplyDeletenice.
ReplyDeleteyulia juga suka bikin dari square hijab yang hasil akhirnya begitu.
cuma cara melilitnya bedaaa :D
Cheers,
Yulia Rahmawati
simpel banget deh. sukaa.. btw manggil namanya siapa ya? Mita? *hihihi tebak-tebakan
ReplyDeleteNice banget ka,tutorialnya suka <3 I followed u kak.. I hope u follow back me :)
ReplyDeleteLove,
http://meiszaecha.blogspot.com